Minggu, 20 Mei 2012

pemanfaatan internet sebagai sumber belajar (metode penelitian)


BAB III
METODE PENELITIAN

A.    Jenis Penelitian
Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Penelitian ini dimaksudkan untuk menggambarkan apa adanya tentang variabel yang diteliti, dalam hal ini pemanfaatan internet sebagai sumber belajar biologi siswa kelas XI IPA dan peranan guru terhadap pemanfaatan internet sebagai sumber belajar bagi siswa.
B.     Populasi dan Sampel
1.      Populasi
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa dan guru biologi kelas XI IPA di SMAN se-Kota Padang, yang di sekolahnya telah menyediakan fasilitas internet. Adapun gambaran populasi dikemukakan pada Tabel 1.
Tabel 1. Distribusi Populasi Penelitian
No
Nama sekolah
Jumlah populasi (siswa)
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
SMAN 1
SMAN 2
SMAN 3
SMAN 4
SMAN 5
SMAN 6
SMAN 7
SMAN 9
SMAN 10
SMAN 12
SMAN 15
219
209
257
227
190
157
183
153
205
105
73
Jumlah
1.978
 (Sumber: TU sekolah, tahun pelajaran 2009/2010)

13

2.      Sampel
Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA dari 6 SMA Negeri se-Kota Padang. Menimbang keterbatasan waktu, dana, dan tenaga penulis, dan sesuai dengan masukan yang diperoleh pada seminar proposal sebelumnya, teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah sampel kuota, dengan jumlah kuota 10% dari total populasi penelitian yaitu sebanyak 198 siswa. Pengambilan jumlah sampel ini sesuai dengan pendapat Arikunto (2006: 134) yang menyatakan bahwa jika jumlah subjeknya besar, maka dapat diambil antara 10-15%. Distribusi sampel penelitian disajikan dalam Tabel 2.
Tabel 2. Distribusi Sampel Penelitian
No
Nama sekolah
Jumlah siswa
1.
2.
3.
4.
5.
6.
SMAN 1
SMAN 2
SMAN 3
SMAN 6
SMAN 7
SMAN 10
29
35
35
30
32
37
Jumlah
198
(Sumber: TU sekolah, tahun pelajaran 2009/2010).
C.    Variabel dan Data
1.      Variabel penelitian
Pada penelitian ini ditetapkan variabel yang diteliti adalah pemanfaatan internet sebagai sumber belajar biologi bagi siswa SMA N.
2.      Data
a.       Jenis data
Jenis data dalam penelitian ini adalah data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari hasil pengisian angket oleh siswa.
b.      Sumber data
Sumber data dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA SMA Negeri se-Kota Padang yang terpilih sebagai sampel.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar